Pengantar Penelitian Filologi

Manassa
0
Pengantar Penelitian Filologi (Achadiati Ikram)

Judul Buku : Pengantar Penelitian Filologi
Penulis : Achadiati Ikram
Penyunting : Dewaki Kramadibrata
ISBN/EAN : 978-602-60182-1-2
Tahun Terbit : Cetakan I, November 2019
Dimensi Buku : 16 x 23 CM
Tebal Halaman : xiv + 124 Halaman
Download Cuplikan Isi Buku

Sinopsis
“Dunia pernaskahan Nusantara belum begitu dikenal di kalangan masyarakat Indonesia. Padahal, khazanah keilmuan dan kebudayaan yang ada dalam dokumen tulisan tangan kuno itu sangat kaya. Buku yang ditulis oleh Prof. Dr. Achadiati Ikram ini, yaitu sesepuh dan pakar terkemuka dari UI Jakarta, merupakan pengantar bagus dalam bidang kajian naskah. Penelitian beliau sendiri meliputi segala aspek filologi atau ilmu pernaskahan. Pengalaman langsung dan praktis bersama pengetahuan luas dengan jelas dicerminkan dalam buku ini. Semoga pengantar ini akan membuka cakrawala baru, khususnya untuk para mahasiswa yang ingin tahu mengenai sumber-sumber tradisi tulis di Nusantara. Kemahiran Ibu Ikram dalam pengajaran menjamin bahwa karya ini juga bisa dinikmati oleh pembaca awam.”
Prof. Dr. Edwin P. Wieringa, Guru Besar Filologi dan Studi Islam dari Universitas Cologne, Jerman

“Filologi merupakan ilmu dasar bagi ilmu pengetahuan budaya atau humaniora pada umumnya. Karya Prof. Achadiati yang komprehensif ini tentunya sudah lama ditunggu-tunggu oleh para peneliti. Buku ini pasti berguna baik itu bagi para peneliti awal maupun para peneliti yang sudah berpengalaman.”
Prof. Dr. Harimurti Kridalaksana, Pensiunan Guru Besar Linguistik, Mantan Rektor Universitas Atma Jaya Jakarta dan Universitas Buddhi Dharma di Tangerang, Banten

“Buku ini menyajikan sebagian hasil karya Prof. Dr. Achadiati Ikram terhadap Filologi Nusantara yang sangat penting untuk dibaca dan dipahami oleh masyarakat umum agar lebih memahami lagi Filologi. Bagi para filolog, buku ini akan menginspirasi lagi telaah-telaah selanjutnya sehingga kekayaan nilai-nilai positif leluhur kita yang masih tersimpan dalam naskah-naskah bisa dijadikan pedoman untuk kehidupan masyarakat masa kini.”
Prof. Dr. Agus Aris Munandar, Guru Besar Arkeologi Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya UI

“Dalam buku ini, filologi dipaparkan dari sudut pandang yang berbeda. Banyak contoh karya sastra lama yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia ditampilkan dalam buku ini, seakan-akan mengajak pembaca berkelana di rimba naskah Indonesia. Sementara itu, informasi mengenai berbagai aksara yang ada di Indonesia menunjukkan adanya penyebaran tradisi tulis dan dunia pernaskahan Nusantara sejak abad ke-5 hingga abad ke-20. Metode dan sejarah filologi yang dipaparkan secara ringkas, padat, dan mudah dipahami menjadikan buku ini sebagai buku pengantar yang ringkas namun lengkap.”
Prof. Dr. Titik Pudjiastuti, Guru Besar Filologi Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya UI




Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Oke!) #days=(20)

Website kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman anda. Check Now
Accept !